Spotlight, bercerita tentang para wartawan mengungkap skandal pedofil di kalangan gereja katolik. Film yang cukup berani, mengangkat kisah nyata yang sensitif berkenaan dengan umat.
Kedatangan editor baru menuntut sebuah tim reportase khusus untuk mengulik tuntas sebuah kasus lama. Pencabulan anak-anak yang dilakukan oleh pastur. Dirasa mengandung agenda karena kasus tersebut sudah termuat sebelumnya meski nyatanya tidak ada yang cukup berani mengungkap fakta tindak lanjutnya. Pencarian arsip lama, wawancara dengan pengacara dan para korban yang tentunya tidak mudah. Menampilkan satu demi satu fakta mencengangkan, bahwa ada kejahatan bersistem di kota Boston. Dan kita membiarkannya!
Alur runtut dan banyaknya dialog ala wartawan mungkin akan cenderung membosankan bagi sebagian orang. Tapi bagi tukang kulik seperti saya, bersabar jadi pilihan demi mendapati detail storinya. And yes, film ini layak untuk ditonton. Cukup menggugah, karena hal yang sama bukannya tidak terjadi di sekitar kita. Dan kita harus peduli, karena sesungguhnya kita hanya 'beruntung'' tidak menjadi korban. Buat perubahan, dan tuntaskan!
Beberapa poin:
1. Tanpa mengurangi rasa hormat kepada pemuka agama, apapun umat menyebutnya. Sesungguhnya mereka juga manusia biasa, dipatuhi jika membawa kebenaran, disergahi jika melanggar apa yang mereka sendiri sering dakwahkan.
2. Wartawan kehilangan idealis? Tulis berita heboh meski memihak asal oplah menukik?
3. "Berhenti ke gereja bukan berarti kita berhenti beriman. Karena gereja adalah lembaga buatan manusia. Sedangkan iman tidak"
0 pemerhati:
Posting Komentar